Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

7 Tempat Ngopi di Jakarta Selatan di Bawah 50K

Chandra WijayaChandra Wijaya
7 Tempat Ngopi di Jakarta Selatan di Bawah 50K - Main Photo
anakjajan
Hilangkan mindset kalau ngopi itu berarti harus merogoh kocek yang dalam. Biarpun tanggal tua begini, kamu nggak perlu takut dan khawatir buat ngajak teman ngopi-ngopi. Nih, Qraved punya jawaban tempat ngopi yang hanya di bawah 50K di kawasan hits Jakarta Selatan. Biarpun terjangkau, tempat-tempat ini punya interior yang menarik, lho!
2
Photo Source:  eatandtreats
3
Photo Source:  anakjajan
Ini dia, gerai kopi paling fresh, bahkan belum sampai sebulan tempat ini dibuka! Tempat ini emang wajib banget diincar para pecinta kopi dan anak muda, karena selain kopinya yang enak, tempat ini pun begitu nyaman dengan interiornya yang menarik. Soal harga, tempat ini punya range harga yang reasonable. Cobain aja Avogatto (38K) ini. Rstsasanya yang terbuat dari kopi dan alpukat, rasanya pun jadi khas banget. Highly recommended!
4
Photo Source:  anakjajan
5
Photo Source:  anakjajan
Kawasan Jakarta Selatan emang gudangnya tempat ngopi unik dan enak. Tempat ini juga termasuk dalam salah satu coffee shop yang wajib kamu kunjungi. Areanya yang begitu luas dengan interior super apik, acara ngopi-ngopi mu dijamin bakal nyaman. Harganya pun nggak nguras kantong. Pesan aja Regular White (40K) atau minuman capuccino ini. Rasa kopi yang khas dari biji kopi Guatemala benar-benar menyeruak di mulut.


6
Photo Source:  culinarybonanza
7
Photo Source:  eshtravaganza
Tempat ngopi dengan area yang terbuka luas, interior yang memanjakan, kopi yang berkualitas, dan harganya yang cukup terjangkau ini wajib kamu tongkrongi. Terlebih lagi bagi kamu pecinta kopi, harga untuk segala jenis kopi berbasis espresso di sini ramah banget yaitu dari 40 - 45K aja.
8
Photo Source:  theculinaryjournal
9
Photo Source:  anakjajan
Coba kamu bayangin, duduk santai sambil ngopi sore di area terbuka yang mirip pekarangan rumah ini pasti teduh sekali. Ditambah lagi, harganya pun terjangkau dan banyak yang di bawah 50K! Sembari santai, coba pesan Americano (28K) atau Piccolo (28K). Terjangkau ya! Rasanya pun bersahabat banget di lidah.
10
Photo Source:  freemagz
11
Photo Source:  anakjajan
Sebagai tempat kopi yang menghadirkan kopi asli khas Indonesia, pecinta kopi pasti dimanjain sama cita rasa kopi Indonesia yang kuat dari rasa dan aromanya. Untuk ukuran tempat yang punya interior menarik, berbagai menu kopi di sini terjangkau, lho! Kamu pun bisa lebih nyaman dan santai-santai sambil menyeruput kopi di sini. Nih, cobain sajian kopi bernama Spresso (32K) yang unik ini. Kopi ini merupakan campuran soda Sprite dengan espresso, plus fresh lime lagi. Tertarik?
12
Photo Source:  thedelicaciesjournal
13
Photo Source:  freemagz
Tempat yang pernah booming berbarengan dengan filmnya ini masih menjadi tempat ngopi favorit masyarakat. Kamu yang mengikuti film atau novel Filosofi Kopi pasti nggak asing sama sebutan Kopi Tiwus atau Perfecto. Nah, rasain langsung aja kopinya di sini. Kopi Tiwus yang menggunakan metode manual brewing dan alat siphon ini menimbulkan harum kopi dan rasa acid yang khas. Harga minumannya pun cuma berkisar dari 18 - 35K aja.
14
Photo Source:  @kanawacoffee
15
Photo Source:  @kanawacoffee
Ini dia nih salah satu tempat ngopi paling nyaman di Senopati. Nggak perlu yang bising-bising sambil nikmatin kopi di sini, karena suasana dan interiornya yang clean dan menenangkan. Untuk pilihan kopinya, kamu bebas pilih, seperti Espresso (Hot 25K), Americano (32K), bahkan Affogato (40K) juga ada! Satu lagi tambahan penting, Wi-Fi-nya super kencang!