Seperti rindu, dendam memang harus dibalas tuntas. Mungkin, itulah yang menggambarkan anak-anak Italia semalam, setelah berhasil menyingkirkan Spanyol dari fase 16 Besar Euro 2016. Italia, memang belum tentu juara juga. Tapi, kemenangan semalam, dimana dendam yang mengendap di relung hati anak asuh Antonio Conte, memang harus dirayakan. Lalu, bagi kita tinggal di Jakarta, bagaimana caranya merayakan kemenangan Graziano Pelle cs. yang ada nun jauh di sana? Jawabannya: makan Italian food yang enak-enak!
Oddysseia merupakan salah satu restoran yang Italia banget di Jakarta. Desain Interior dan suasana mirip banget sama restoran-restoran yang ada di Negeri Pizza. Nah, di sini, kamu bisa pesan Chicken Parmigiana yang terbuat dari daging dada ayam yang empuk dan creamy, lalu dikasih topping kentang dan keju mozzarella. Hmm....
Di Spageddies kamu bisa cobain pasta yang sedikit beda dari biasanya, Combo Manicotti and Cannelloni. Pasta yang satu ini punya ciri khas aroma rempah yang kuat. Pastanya juga punya tekstur kenyal. Rasanya juga creamy, apalagi ditambah ada isian keju di dalamnya. Manteb banget yah?
A gourmet meal without a glass of wine is just seems tragic. Kalau gitu, biar perayaannya lebih lengkap, kamu bisa nikmatin wine-wine yang asyik di J House.
Social House punya lasagna enak yang bisa kamu jadiin teman merayakan kemenangan Gli Azzuri. Lasagna-nya lembut di mulut. Isiannya juga terbilang lengkap. Terus ada telurnya juga. Seru, kan?
Oh.. iya, Black squid ink pasta dari Luciole Bistro enak loh. Pasta hitamnya yang kenyal punya cita rasa laut yang kuat. Topping kejunya sih, emang ga banyak, tapi cukup creamy kok. Dan dengan topping keju yang tak terlalu melimpah, justru membuat presentasi makanan ini semakin anggun saja.
Nah biar kudapan pastamu ga itu-itu aja, kamu bisa coba fusilli dari Bottega Ristorante ini. Fusilli juga merupakan salah satu varian dari pasta, dimana bentuk pasta yang satu ini berbentuk ulir. Rasa dan teksturnya sih hampir-hampir mirip: punya tektur kenyal dan rasa yang creamy. Uniknya, fusilli dari Bottega ini, meski punya warna kemerahan, tapi ada campuran squid ink-nya juga loh.
Biar pesta kemenangannya makin jadi, coba deh, rayain sambil makan Bresaola Con Insalata Di Rucola, saladnya orang Italia. Tampilannya emang sederhana, daging sapi sama sayuran doang. Tapi, kamu harus cobain. Soalnya ada sensasi rasa gurih asin yang seru banget. Terus, dagingnya juga empuk dan segar. Asoy.....
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss