Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

6 Pasta Hitam Paling Menggoda yang HARUS Kamu Coba

Kevin IrwanKevin Irwan
6 Pasta Hitam Paling Menggoda yang HARUS Kamu Coba - Main Photo
6 Pasta Hitam Paling Menggoda yang HARUS Kamu Coba
Pasta telah menjelma dari makanan rumahan di Italia menjadi salah satu masakan favorit dunia. Gak terkecuali di Jakarta, menu yang satu ini gampang banget kita temuin dimana-mana. Nah, bosen dengan pasta yang biasa-biasa aja? Kamu harus coba ni satu jenis pasta yang lagi trending banget tahun 2015 ini, pasta hitam! Warna hitam didapat dari tinta cumi yang dicampurkan kedalam adonan pasta. Tinta cumi bukan cuman bikin warna pasta menjadi hitam, tapi juga memberi sentuhan aroma dan rasa khas hidangan laut. Seru kan! Yuk simak 6 restoran dimana kamu bisa menemukan pasta berwarna hitam!
2
Photo Source:  selbyfood
Salah satu pelopor pasta berwarna hitam di Jakarta, tempat yang satu ini menyajikan homemade tagliolini pasta in squid ink, dengan salmon dan cream sauce. Dari namanya udah seru banget kan! Pasta hitam yang wangi dan gurih dipadukan dengan cream sauce yang lembut dan potongan daging salmon yang royal, yumm! Enak banget! MUST TRY!
3
Photo Source:  natashapricilia
'Spaghetti neri al salmone'. Ribet? Intinya pasta dengan tinta cumi ini disajikan dengan salmon dan cream sauce. Perpaduan pasta hitam dengan cream sauce emang kombinasi yang klasik. Karena rasa pasta tinta cumi yang cenderung kuat emang cocok banget dipadukan dengan saus krim yang lembut.
4
Photo Source: 
Berbeda dengan dua pasta hitam sebelumnya, squid ink pasta di SKYE tidak menggunakan saus berbahan dasar krim. Saus yang digunakan pada menu ini tidak terlalu banyak, namun sangat dominan dengan rasa tomat. Tidak menggunakan saus berbahan dasar krim yang berat justru membuat pasta ini terasa sangat segar. Rasa tinta cumi juga menjadi lebih kuat dengan sentuhan asam dari tomat. Berbagai daging seafood yang cukup royal juga semakin memperkuat cita rasa laut pada menu ini.
5
Photo Source: 
Ini adalah Squid ink spaghetti dengan octopus, cherry tomatoes, Argula dan Shaved Parmesan. Tapi jangan takut dengan gurita yang digunakan pada menu ini, jika octopus biasanya identik dengan kata 'kenyal', gurita disini dimasak dengan sempurna! Super empuk, gurih dan sangat dominan dengan cita rasa laut (bukan amis yaa..). Cherry tomatoes yang digunakan disini juga memberi rasa segar yang sangat istimewa!
6
Photo Source:  Jesfridstaste
Disajikan diatas piring yang juga berwarna hitam, menu yang satu ini 'instagramable' banget kan? Disajikan dengan potongan-potongan cumi yang sangat empuk, squid ink pasta disini bener-bener enak! Kamu bajak ngerasain aroma dan rasa seafood yang begitu segar pada setiap gigitan! Luar biasa enak!
7
Photo Source: 
Pasta yang berikut ini agak berbeda dibanding jenis-jenis pasta diatas. Ravioli! Pasta berwarna hitam yang diisi dengan seafood, disajikan dengan saus tomat yang manis dan asam, seger banget deh! Saus yang agak manis ini menjadi temen yang pas buat pasta yang gurih banget! Menu yang satu ini bener-bener must try deh!