Wajib Coba: 5 Area Andalan Kaki Lima di Jakarta Utara
Qraved
Nggak heran, Jakarta Utara menjadi daerah pusat keramaian setelah Jakarta Selatan. Banyak banget hal menarik yang bisa kita temukan di sini, termasuk sisi kulinernya. Nah, hal itu juga yang membuat tiap daerah di Jakarta Utara selalu punya tempat makan yang dikenal masyarakat. Di bawah ini adalah beberapa daerah yang populer dan selalu diincar banyak orang untuk mengisi perut. Dijamin, kamu nggak akan dapat pengalaman kuliner yang buruk kalau datang ke kawasan ini!
Kelapa Gading
Photo Source: Instagram.com/kuliner_jlebbanget
Photo Source: @christianwibowo60
Yang paling identik dengan surga kuliner di Jakarta Utara adalah Kelapa Gading. Kalau kamu datang ke sini, sudah pasti nggak akan hilang arah ingin ke mana. Kalaupun bingung, itu karena saking terlalu banyak tempat kuliner menarik di sana. Biasanya banyak warga Kelapa Gading memburu kafe menarik atau sajian Chinese food, seperti Bakmi Aloi, Kwetiau Akang, dan masih banyak lagi.
Sunter
Photo Source: Instagram.com/eatfolks
Photo Source: taichanbangkumis
Hanya perlu sedikit langkahkan kaki dari Kelapa Gading, ada satu lagi kawasan yang ramai dengan rentetan kulinernya, baik dari kaki lima hingga restoran. Coba saja kamu kunjungi Bakmi Asuk, dan banyak lagi.
Pantai Indah Kapuk
Photo Source: Instagram.com/eatsss.yummy
Photo Source: shelmisetiawan
Kamu tidak lupa Pantai Indah Kapuk, kan? Area satu ini ngga kalah terkenalnya dengan Kelapa Gading, tempat kulinernya pun tersebar di hampir tiap sudut PIK, mulai dari restoran, kafe, nightlife, hingga kaki lima. Tapi kalau kamu mencari kuliner dengan harga kaki lima, langkahkan saja kakimu ke Food Plaza PIK dimana terdapat banyak gerai makanan yang bisa kamu pilih. Beberapa gerai yang banyak diburu adalah Sate Babi Johan, Saung 89 Seafood, dan lain-lain.
Pluit
Photo Source: Instagram.com/ninifebriani
Memang tak bisa dipungkiri, kawasan Jakarta Utara dipenuhi dengan kuliner khas Chinese, seperti bakmi, kwetiaw, bihun, char siuw, dan lain-lain. Sama halnya dengan yang ada di Pluit, kamu akan menemukan ragam kuliner menarik, salah satunya Chinese food. Jangan bingung, kamu bisa kunjungi Kwetiau Akang yang tak pernah sepi pengunjung, atau Live Seafood Cabe Ijo jika kamu pecinta hidangan laut.
Pademangan
Photo Source: Instagram.com/mizz_promo
Pademangan merupakan perbatasan antara Jakarta Pusat dengan Utara, hanya berjalan sedikit dari Gunung Sahari dan kamu akan menemukan beberapa tempat makan menarik untuk kamu coba. Apalagi jika kamu sambangi saat malam hari, banyak tempat makan dengan keramaian yang sukses buat orang melintas jadi penasaran, diantaranya ada Bakmi Ace, Kwetiau Sapi Akhun, dan masih banyak lagi. Tenang, perut kamu nggak akan kecewa dengan sajian kuliner di kawasan ini!
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss