7 Spot Ngopi Sekaligus Co-Working Space Asyik di Jakarta
artikel.rumah123
Kopi memang hal terpenting dari sebuah coffee shop atau kedai kopi. Tapi, bisnis kedai kopi tak hanya melulu soal kopi. Ada elemen-elemen lain yang tak kalah penting, misalnya ruang berkumpul, bergaul, atau bekerja.
Nah, bagi kamu yang tinggal di ibu kota, berikut adalah rekomendasi kedai-kedai kopi yang sekaligus bisa dijadikan semacam co-working space. Hmm, betapa asyiknya menyeruput kopi sambil produktif bekerja!
Diskusi Kopi & Ruang Berbagi - Setiabudi
Photo Source: Diskusi Kopi & Ruang Berbagi
Sesuai namanya, tempat ini pas banget untuk berdiskusi, belajar bareng, baca buku, dan pastinya ngopi. Tempat ini juga menyediakan ruang untuk bekerja atau belajar yang disewakan di lantai 2 dan 3. Di lantai 4, tersedia mini theater. Wow! Varian minumannya beragam, seperti delnaco, chocolate mint, espresso dan sebagainya dengan harga di bawah 50K.
Workroom Coffee - Cikini
Photo Source: Workroom Coffee
Ambience tempat ini terasa banget co-working space-nya. Urusan listrik, tak jadi soal sebab disediakan banyak stop kontak yang memudahkan para tamu untuk nge-charge laptop atau ponsel. Bekerja di tempat yang berada di kawasan Cikini ini tambah asyik dengan ditemani kopi cappuccino. Eh, kopi cappuccino di sini banyak penggemarnya, lho! Untuk urusan harga, rata-rata menu di sini di bawah 50K.
Traffique Coffee - Senayan
Photo Source: Traffique Coffee
Coffee shop ini terasa homey untuk bekerja dengan koneksi Wifi yang bisa diandalkan. Koleksi kopinya juga cukup lengkap dengan variasi harga di bawah 50K. Trafique Coffee juga bisa digunakan untuk co-working space. Jadi, kalau ada yang ingin menyewa ruang untuk mengadakan meeting di tengah kota, kedai kopi ini bisa menjadi salah satu alternatif.
Gordi HQ - Cilandak
Photo Source: Gordi HQ
Lokasinya berada di daerah Cilandak, Jakarta Selatan. Tempat ini menyajikan varian menu kopi otentik khas dari kafe tersebut. Bukan cuma kopi, Gordi HQ juga menyediakan menu makanan kekinian yang harganya ramah di kantong, kisaran 50-100K. Mengambil konsep industrial pada desain interiornya dan bagian outdoor dengan konsep piknik, Gordi HQ juga instagramable, lho.
Wolter House - Senopati
Photo Source: Wolter House
Kedai kopi ini menyediakan private room untuk bekerja atau meeting. Nah, sembari bekerja, kamu dapat menikmati beragam menu nikmat yang disediakan Wolter House. Makanan ringan, seperti donat dan cake, tersedia dengan harga mulai belasan hingga puluhan ribu rupiah. Selain itu, Wolter House juga menawarkan varian kopi, cokelat, matcha, chai latte, hingga teh, dengan kisaran 30K–40K.
KopiKina - Tebet
Photo Source: KopiKina
Koleksi kopinya luar biasa lengkap. Yup, Kopikina menawarkan beragam biji kopi dari berbagai wilayah Indonesia. Baristanya juga senang memberikan saran kopi seperti apa yang kamu inginkan. Sinyal Wifi lumayan bisa diandalkan untuk sekadar browsing atau berkirim file kerja. Harga makanan dan minumannya juga ramah di kantong, rata-rata di bawah 50K.
Bakoel Koffie - Cikini
Photo Source: Bakoel Koffie
Tampak vintage dari depan, kafe ini memang punya sejarah bisnis panjang. Bisa dibilang, Bakoel Koffie merupakan salah satu kedai kopi paling tua di Indonesia. Di Bakoel Koffie Cikini, terdapat ruangan VIP dan area khusus bagi perokok. Bagi pecinta kopi, tentu tak melewatkan kopi hitam di sini. Pilihan lain, cappucino dan macciato yang terasa nikmat. Untuk makanan, didominasi menu Asia dan Western. Khusus minuman di tempat ini rata-rata dibanderol di bawah 50K.
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss