Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

5 Makanan Khas Jakarta yang Bisa Dijadikan Oleh-Oleh Saat Mudik

5 Makanan Khas Jakarta yang Bisa Dijadikan Oleh-Oleh Saat Mudik1
julirahmayani
Sudah bukan rahasia lagi kalau warga ibu kota kebanyakan merupakan pendatang dari berbagai daerah di Indonesia. Nggak heran kalau Jakarta jauh lebih sepi dari biasanya saat musim mudik Lebaran karena banyak warganya yang pulang ke kampung halaman masing-masing.
Ngomongin soal mudik, tak jarang pula banyak yang membawa makanan khas di Jakarta yang bisa dijadikan oleh-oleh. Kira-kira apa, ya, makanan khas Betawi yang bisa dijadikan oleh-oleh saat mudik ke kampung halaman?
Sebelum cari tahu, pastikan kamu sudah download aplikasi Qraved untuk dapetin informasi seputar makanan dan minuan menarik lainnya yang ada di Jakarta!

1. Kue Akar Kelapa

2
Photo Source:  resepkoki.id
Kue Akar Kelapa adalah makanan khas Betawi yang menggunakan bahan dasar tepung ketan dan tepung beras dan biasa disajikan pada momen lebaran dan hajatan. Makanan ini juga menggunakan santan sebagai bahan campuran tepung ketan dan tepung beras yang digunakan. Agar memiliki tekstur yang tidak keras, adonan diberi margarin, garam, dan vanilla essens. Pastinya kue ini bisa kamu jadikan oleh-oleh saat mudik ke kampung halaman.

2. Biji Ketapang

3
Photo Source:  bisikan.com
Selain Kue Akar Kelapa yang menggunakan nama tumbuhan, ada juga Biji Ketapang yang merupakan kue khas Betawi lainnya. Meskipun namanya Biji Ketapang, bukan berarti makanan ini menggunakan Biji Ketapang sungguhan, ya! Kamu juga bisa membuatnya di rumah hanya dengan bermodalkan tepung terigu, kelapa tua yang sudah diparut, telur, margarin, gula pasir, garam, dan vanili. Makanan yang gurih dan renyah ini menjadi panganan khas dan wajib ada bagi masyarakat Betawi saat momen lebaran maupun hajatan.

3. Kue Cucur

4
Photo Source:  vemale.com
Kue Cucur memang tidak termasuk ke dalam kue kering, namun kue berbahan dasar tepung beras dan berwarna cokelat ini bisa dijadikan panganan yang cocok dijadikan oleh-oleh bagi yang mudik ke kota lain. Cucur masuk kedalam jenis kue manis dan juga punya rasa yang khas. Warna cokelat pada seluruh bagian kue ini berasal dari gula merah yang membuatnya punya rasa manis yang tidak berlebihan. Kue ini bisa kamu temukan di pasar maupun gerai yang menjual kue-kue tradisional.

4. Dodol Betawi

5
Photo Source:  nasiudukbetawi.com
Panganan yang satu ini memang bisa ditemukan di daerah dan kota-kota lain, namun ada yang khas dari Dodol Betawi. Dodol yang proses pembuatannya memakan waktu panjang, yakni sekitar 8-10 jam ini punya tekstur unik dan rasa khas. Dalam pembuatannya, menu ini memakai bahan dasar ketan, gula merah, gula pasir dan santan harus dimasak di atas tungku dengan wajan berukuran besar dan dengan api yang dihasilkan dengan kayu bakar. Dodol ini termasuk awet, lho! Jadi, aman jika kamu jadikan oleh-oleh untuk sanak saudara.

5. Kembang Goyang

6
Photo Source:  rasasayange.co.id
Selanjutnya ada kembang goyang memiliki bentuk yang menarik dan proses pembuatannya yang unik. Dinamakan Kembang Goyang karena saat memasaknya, sang pembuat harus menggoyang-goyangkan cetakan berbentuk bunga ataupun kembang ini hingga adonan matang dan terlepas dari cetakannya. Kue ini memiliki tekstur yang gurih dan sedikit manis hingga digemari banyak kalangan. Kalau sedang mudik, jangan lupa bawa kue ini untuk orang-orang di kampung halaman, ya!