Dengan memilih duduk di area outdoor, di coffee shop ini kamu menyeruput kopimu sambil menikmati sejuknya udara Bogor. Ice Hazelnut Coffee (Rp 32 ribu) terasa nikmat dengan ditemani kelezatan camilan lainnya, ada chicken popcorn, banana fitters, royale nachos yang ditawarkan dnegan kisaran harga Rp 20 ribu sampai dengan Rp 36 ribu.
Cafe yang satu ini juga cocok banget nih untuk menghabiskan momen bersama pasangan atau orang terkasih. , coba ajak dia untuk dinner romantis di sini. Untuk makanannya yang paling difavoritkan banyak orang di sini, Ninja Burger yang dibanderol dengan harga Rp 45 ribu. Burgernya terbuat dari bun hitam yang berisi daging sapi yang super juicy, sayuran, dan keju. Jangan lupa juga pesan dessertnya yang ditawarkan dengan harga terjangkau, mulai dari Rp 29 ribu sampai Rp 39 ribu.