Toepak Bar & Dine: Tempat Kongkow Hip yang Punya Live Music Seru di SCBD
Happy Ferdian
@teopak.jakarta
Berlokasi di pusat keramaian dan hiruk pikuk SCBD Lot 8, Jakarta Selatan, hadir sebuah resto bar eksklusif dengan suasana city garden yang seru untuk tempat kongkow bareng sahabat. Diapit oleh dua jalan protokol dan deretan gedung tinggi, membuat Teopak Bar & Dine --nama resto bar tersebut-- begitu mudah dikenali dan dijangkau dari berbagai penjuru ibu kota.
Photo Source: @teopak.jakarta
Pertama kali masuk ke dalamnya, kamu akan menemukan semacam oase tersendiri berkat rimbunnya tanaman hias yang ditata sedemikian rupa, seolah menbentuk wallpaper alami yang menyejukkan mata. Pemandangan itu terlihat unik ketika berpadu kontras dengan kosmopolitannya beberapa cuplikan kaki langit Jakarta.
Photo Source: @teopak.jakarta
Selalu ada keseruan menarik setiap malamnya, mulai dari live music, DJ performance, hingga agenda Ladies Night pada hari Senin. Khusus untuk yang terakhir disebut, para tamu perempuan bisa meminum berbagai racikan minuman spirit sepuas hati dengan harga mulai Rp 150.000 per orang.
Photo Source: @teopak.jakarta
Berbicara tentang koleksi minuman spiritnya, Teopak Bar & Dine memiliki hampir semua yang terbaik di kelasnya. Apalagi didukung kehadiran barisan barista berbakat, menjanjikan banyak kreasi cocktail yang tidak hanya nikmat, namun juga dengan tampilan berkesan, membuat agenda kongkow menjadi lebih berkesan.
Photo Source: @teopak.jakarta
Berbagai menu makanannya juga tidak kalah seru untuk dicoba, di mana hadir dalam porsi besar, sehingga cocok untuk sharing bareng sahabat. Beberapa menu andalan di sini adalah Kentang Goreng Cabreaos dengan bumbu gurih yang unik, Nasi Goreng Bali yang bisa jadi sajian penetralisir terbaik, dan Tartufo Flatbread yang cocok disandingkan dengan beragam koleksi minuman spirit yang menyenangkan.
Singkat kata, bagi mereka yang ingin merasakan keseruan trinitas antara makanan enak, minuman nikmat, dan suasana seru, tidak ada destinasi lain yang cocok untuk disambangi selain Toepak Bar & Dine.
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss