Ternyata Air Mineral Juga Punya Tanggal Kadaluarsa, Lho!
Iqra Rabika
SafeBee
Pasti kamu selama ini selalu bertanya-tanya, apakah air mineral itu ada kadalurasanya atau tidak, lalu kalupun ada, apakah tanggal kadaluarsa di air mineral itu penting untuk diperhatikan? Karena kalau dipikir-pikir lebih lanjut, air bersifat alami dan tidak menggunakan bahan kimia apapun. Lantas, kenapa ada tanggal kadaluarsanya ya? Nah, untuk menjawabnya, baca deh artikel Qraved ini.
Photo Source: ScoopWhoop
Batas kadaluarsa pada air mineral sebenarnya bukan untuk airnya, melainkan untuk kemasan botolnya yang terbuat dari plastik. Kemasan air mineral ini biasanya hanya tahan hingga 2 tahun saja, karena terbuat dari plastik PET yaitu Polyethylene Terephthalate. Botol kemasan plastik air mineral kamu akan mengalami penurunan kualitas setelah melewati masa waktu 2 tahun, bahkan kalau di suhu tertentu botol plastik ini bisa mengeluarkan beberapa senyawa kimia. Botol plastik juga memiliki pori-pori yang kecil sehingga bisa menyerap bau di sekitarnya. Nah, mulai sekarang, jangan lupa untuk memerhatikan tanggal kadaluarsa di botol air mineral kamu, ya!
Photo Source: Reference.com
Tanggal kadaluarsa di air mineral kamu tidak hanya berguna untuk para pembeli saja, melainkan juga jadi informasi penting untuk pabrik dan toko. Ada sebuah metode yang diberi nama First In First Out (FIFO), metode ini mengatur penjualan produk, dimana produk yang diterima terlebih dahulu akan ditaruh di paling depan sehingga akan laku terlebih dahulu, sedangkan yang datang belakangan akan ditaruh di belakangnya. Nah, tanggal kadaluarsa ini yang bisa jadi petunjuk mana barang yang lebih dahulu masuk, dan mana yang belakangan.
Photo Source: SafeBee
Tidak hanya itu saja, pihak dari perusahaan air mineral juga kerap datang ke toko untuk memantau penjualan air mineral mereka. Dengan adanya tanggal kadaluarsa, pihak perusahaan akan mengetahui produk mana saja yang sudah lama ada di toko, atau bahkan produk apa saja yang sudah mendekati tanggal kadalursa untuk ditarik dari peredaran.
Photo Source: Huffington Post
Di negara kita, Indonesia, produk makanan atau minuman dalam kemasan wajib untuk mencantumkan tanggal kadaluarsa. Tidak terkecuali pada air mineral kemasan, dan itu harus dipatuhi oleh produsen air mineral.
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss