Jangan remehkan Serpong. Ada banyak hal yang ternyata lebih keren di Serpong dibandingkan Jakarta. Salah satu yang membuat Serpong bisa dibilang lebih baik adalah tata kotanya yang baik, bersih dan terawat. Selain itu juga ada Summarecon Mall Serpong yang luas banget, bikin kamu yang suka belanja dijamin puas.
Nggak jauh dari Summarecon Mall Serpong, ada Enigma Restaurant, Bar & Billiards yang punya berbagai atraksi keren dan asyik buat main-main. Atau sekedar santai karena mereka juga punya area restoran dengan berbagai menu yang menggugah selera. Area restoran di Enigma terletak di lantai 1, jadi kamu dijamin bakal ngelewatin begitu masuk ke dalam Enigma.
Photo Source: ENIGMA Restaurant, Bar & Billiards
Snacking siang menjelang sore gitu kan enaknya dengan yang segar, nah Enigma punya beberapa menu yang pas banget nih buat dinikmati.
Nicoise Salad
Photo Source: ENIGMA Restaurant, Bar & Billiards
Buat kamu yang tetap ngerasa harus fit dan jaga kesehatan tapi suka snacking, harus cobain nih Nicoise Salad dari Enigma. Berbagai sayuran yang ada bikin fresh banget, dilengkapi dengan telur dan tuna yang berasa ngepas dengan kombinasi sayurnya.
Chicken Drum Stick
Photo Source: ENIGMA Restaurant, Bar & Billiards
Kalau snacking sore kamu nggak bisa lepas dari yang digoreng-goreng gitu, ada chicken drum stick di Enigma. Begitu digigit, akan terasa banget kulitnya yang crunchy dikombinasikan dengan daging ayamnya yang lembut di dalam. Seporsi aja nggak bakal cukup deh!
Virgin Mojito + Flavor Strawberry Lime
Photo Source: ENIGMA Restaurant, Bar & Billiards
Virgin Mojito ini diciptakan untuk para pecinta buah-buahan. Biar makin jelas, Virgin Mojito ini tediri dari mint leaf, Monin Mint, Monin strawberry, lemon squeeze, white sugar dan strawberry. Rasa buahnya berlapis dan lapisan mint-nya bakal menjamin kesegaran sebagai penghilang dahaga paling ampuh deh.
Ultimate Green Juice
Photo Source: ENIGMA Restaurant, Bar & Billiards
Meskipun namanya berbeda dengan warnanya, nama dari Ultimate Green Juice ini memiliki arti bahwa minuman ini terdiri dari berbagai bahan hijau yang segar. Ada Bayam Merah dan Apel Hijau yang disempurkan dengan root beer untuk sensasi yang lebih fresh.
Segera mampir ke Enigma Restaurant, Bar & Billiards ya buat nikmatin snacking asyik yang fresh banget.
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss