Buat kamu yang sering menyantap menu Jepang, sajian wasabi yang berbentuk pasta berwarna kehijauan ini pasti selalu ada saat kamu memesan sushi, dengan rasa pedasnya yang unik. Nah, mau tahu apa saja keunikan wasabi lainnya? Baca ulasan Qraved ini!
Wasabi Merupakan Bagian Dari Kubis
Photo Source: The Bunny of Hell's Diary
Wasabi memiliki nama Wasabica Japonica dan ternyata merupakan tumbuhan yang termasuk kedalam famili Brassicaceae, dan masih satu rumpun dengan kubis dan juga lobak.
Wasabi Sulit Tumbuh
Photo Source: Tanaman Mahal
Tanaman asli Jepang ini merupakan salah satu tanaman yang sulit sekali tumbuh dikarenakan wasabi membutuhkan suhu 40-70 derajat celsius namun tidak dapat terpapar matahari langsung. Itu sebabnya tanaman wasabi sulit untuk dibudidayakan secara massal.
Banyak yang Bukan Wasabi Asli
Photo Source: Techly
Sulitnya pengembangbiakan tumbuhan ini membuat harga wasabi menjadi sangat tinggi. Itu sebabnya terkadang wasabi diolah bukan dari tanaman wabica japonica, melainkan dari lobak, mustar tiongkok , dan dicampurpewarna makanan. Di luar Jepang, wasabi asli hanya dijual di restoran Jepang otentik seperti di Sushi Masa yang ada di Muara Karang.
Wasabi Bisa Meningkatkan Energi
Photo Source: Wasabi - Japanese Culture Media
Wasabi juga termasuk salah satu tumbuhan yang memiliki banyak kandungan kalsium dan vitamin C yang cukup tinggi. Selain itu, rasa dari wasabi yang pedas bisa meningkatkan energi dalam tubuh kamu. Memang tidak besar sih, namun menurut Dr Joseph Mercola, tubuh kamu tetap menyimpan energi yang cukup hanya dengan sebongkah kecil wasabi.
Ternyata, rasa pedas wasabi asli itu akan cepat hilang saat dibiarkan di udara terbuka. Makanya, chef di Jepang biasanya mengoleskan wasabi di antara ikan dan nasi agar rasanya tetap tajam dan pedas.
Wasabi Bisa Menangkal Racun
Photo Source: ErinNudi.com
Kandungan zat antiseptik dan sifat antimikroba pada wasabi membuatnya dapat menangkal racun dari tubuh. Hal ini membuat wasabi di Jepang sering digunakan sebagai pengobatan tradisional.
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss