5 Kuliner di Magelang yang Nggak Kalah Pamor dari Kuliner Jogja
May 04, 2018 15:54
Terkenal dengan wisata keajaiban dunia Candi Borobudur, kota Magelang juga menawaran eksotika rasa dengan pilihan kulinernya. Pas lagi jalan-jalan ke sini, kamu bakal bisa merasakan nikmatnya masakan-masakan tradisional do beberapa spot kaki limanya. Dan terntaya, kelezatan kuliner Magelang nggak kalah pamor sama kuliner Jogja lho! Mau tahu informasi kuliner dari kota lainnya? Pastikan kamu sudah download Qraved app.
Mangut Iwak Beong
Photo Source:williamwongso
Racikan bumbu mangut yang dipadukan dengan daging ikan beong ini memiliki kekhasan rasa rempah-rempah yang beda. Untuk menikmati kelezatan ini, kamu cukup membayar seharga Rp 15.000 ribua. Kalau nggak suka ika, kamu bisa juga pilih menu mangut lain dengan memakai ayam.
Alamat: Jl. Sudirman No.Km. 2, Kembanglimus, Borobudur, Magelang
Jam Buka: 08.00-13.00 WIB
Tahu Kupat Pojok
Photo Source:setyo_dimas
Tahu kupat langganan mantan presiden SBY ini selalu ramai pengunjung. Dari segi bumbu kacang hingga tekstur, tahu kupatnya terasa padat dan disajikan dengan aneka gorengan. Harganya pun sangat murah berkisar Rp 15.000 saja.
Alamat: Jl. Tentara Pelajar, Cacaban, Magelang Tengah, Cacaban, Magelang Tengah
Jam Buka: 09.00-21.30 WIB
Buntil Lumbu Pasar Tukangan
Photo Source:danishayoe
Buntil lumbu ini salah satu warisan legendaris yang terbuat dari daun lumbu sawah. Untuk penyajiannya, masakan ini dibungkus dalam daun pisang dan diolah dengan berbagai bumbu, parutan kelapa yang menghasilkan cita rasa gurih. Buat yang mau lebih gurih, bisa memilih pakai ikan tongkol, atau bisa saja tanpa ikan. Serunya lagi, seporsi menu ini cuma dibandrol dengan harga sekitar Rp 8.000-an
Alamat: Kemirirejo, Central Magelang, Magelang City, Central Java 56122
Jam Buka: 05.00-12.00 WIB
Wedang Kacang & Sate Pisang
Photo Source:claresta_amelia
Dimana lagi bisa menyicipi wedang kacang yang terbuat dari kacang tanah yang didiamkan selama seharian sebelum diseduh? Itu sebabnya sajian wedang legendaris yang buka sejak tahun 1950-an ini selalu laris karena kekhasan rasanya. Harganya pun cukup murah meriah, yaitu Rp 4000-an. Selain itu, ada juga sate pisang lembut seharga 2.000 rupiah juga ya.
Alamat: Jalan Pajang, Kemirirejo, Magelang Tengah, Kemirirejo, Magelang Tengah, Kota Magelang
Jam Buka: 08.30-21.00 WIB
Sop Senerek Pak Parto
Photo Source:hobimakanenak
Selanjutnya ada kedai yang menjual menu sop yang konon merupakan warisan resep zaman Belanda. Isian menu ini terdiri dari sayuran dan kacang merah, dan irisan daging, dan kuah kaya kaldu. Harganya pun cuma Rp 8.000 rupiah. Nggak cuma sop, kamu juga bisa cicipi pilihan nasi brongkos berkuah warna cokelat dan ditambah daging sapi.
Alamat: Jl. Jenderal Sudirman, Magersari, Magelang Sel., Magelang, Jawa Tengah 59214
Jam Buka: 06.00-16.00 WIB