Sign In

8 Masakan Italia yang Mungkin Belum Pernah Kamu Santap Sebelumnya

November 04, 2016 17:45
8 Masakan Italia yang Mungkin Belum Pernah Kamu Santap Sebelumnya
Hayo, coba sebutkan masakan Italia yang kamu ketahui! Sebagian besar dari kamu pasti akan menjawab pizza atau spaghetti. Kamu pasti tahu kalau masakan khas Italia nggak cuma itu aja, tapi berapa macam yang pernah kamu coba? Berikut Qraved akan ngasih delapan masakan Italia yang mungkin bisa jadi agenda kamu weekend ini. Yuk!
Dibanding pizza dan spaghetti, nama risotto mungkin masih kurang familiar bagi masyarakat Indonesia. Risotto adalah hidangan khas Italia bagian utara berupa nasi yang dimasak dengan kaldu hingga bertekstur creamy. Salah satu restoran yang memiliki menu risotto paling enak di Jakarta adalah Bottega Ristorante di kawasan Kuningan. Kamu bisa memesan menu Truffle Mushroom Risotto untuk merasakan nikmatnya nasi khas Italia!
Mungkin nama ravioli masih jarang kamu dengar. Pasta tradisional asal Italia ini berbentuk persegi dan berisi isian tertentu di bagian tengah yang membuatnya terlihat seperti bantal. Penasaran kepengen nyobain ravioli? Langsung aja kunjungi salah satu authentic Italian restaurant di Jakarta, yakni Mamma Rosy Café & Resto, dan cobain menu Ravioli Funghi di sini. Ravioli yang diisi sama spinach spices dan beef serta disajikan dengan saus jamur champignon yang creamy akan membuat kamu sangat menikmati hidangan khas Italia ini!
Jenis pasta khas Italia lain yang mungkin masih kalah pamor dengan spaghetti adalah rigatoni. Pasta ini berbentuk seperti tabung, ujung-ujungnya tidak diagonal, dan memiliki guratan-guratan di bagian luar. Hidangan yang menggunakan pasta jenis ini bisa kamu nikmati di Union dalam menu Meatball Rigatoni. Dengan San Marzano tomatoes dan fresh buffalo mozzarella, menu ini jadi pilihan terbaik untuk kamu yang pengen coba hidangan Italia yang berbeda!
Selain ravioli dan rigatoni, orecchiette juga merupakan jenis pasta yang mungkin masih terdengar nggak biasa bagimu. Orecchiette atau biasa disebut pasta kuping berbentuk bulatan-bulatan kecil pipih. Ingin menyantap jenis pasta yang satu ini? Restoran Benedict di Jakarta siap menjawab keinginanmu dengan sajian Oxtail Orecchiette yang super tasty!
Nggak cuma hidangan utama, Italia juga memiliki beberapa menu hidangan pembuka yang menggungah selera, salah satunya adalah bruschetta. Hidangan tradisional berupa irisan roti berbentuk diagonal yang dipanggang dengan lumuran olive oil, bawang putih, lada, garam, serta topping potongan tomat dapat kamu santap di GAIA yang berada di bilangan Thamrin, Jakarta. Hmm, bisa jadi referensi oke untuk santapan brunch kamu nih!
Kehadiran authentic Italian restaurant bernama Ristorante de Valentino ini menyediakan ruang bagi orang Jakarta untuk dapat mencicipi lebih banyak hidangan Italia. Apakah Paté Di Fegatini termasuk makanan khas Italia yang belum pernah kamu santap sebelumnya? Kalo iya, jangan ragu untuk mengunjungi Ristorante de Valentino dan memesan menu ini. Dengan bahan utama berupa hati ayam, kelezatan appetizer ini jelas akan membuat lidahmu menari bahagia!
Selain aneka jenis pasta, Italia juga memiliki menu dessert yang enak banget! Salah satu makanan penutup khas Italia yang wajib kamu coba adalah Torta Di Mora, yakni sponge cake dengan saus blueberry dan keju mascarpone yang creamy banget. Manisnya yang menggoda akan menjadi penutup yang indah bagi acara makanmu!
Ingin mencoba makanan penutup khas Italia lainnya? Patio Trattoria & Pizzeria menyediakan menu Cassata, yakni pistachio layer ice cream dengan butter cake ditambah siraman saus vanilla dan bunga rosella. Keunikan perpaduan cake dan es krim pada dessert ini tentu akan membuat keinginanmu menyantap dessert enak akan terpuaskan!