10 Restoran Jakarta Paling TRENDING Pada Tahun 2015 Versi Path
Kevin Irwan
10 Restoran Jakarta Paling TRENDING Pada Tahun 2015 Versi Path
Path jelas adalah salah satu social media paling populer di Indonesia saat ini. User Path di Indonesia memang faktanya terus berkembang setiap harinya. Mulai dari photo sharing, media sharing, dan tentu saja location sharing menjadi fitur-fitur yang kita gunakan sehari-hari. Nah, pada list kita kali ini, Qraved akan membahas 10 restoran yang paling sering dikunjungi versi Path! Yuk dibaca, setelah baca, langsung meluncur ya!
10. Union Deli
Photo Source: jenzcorner
Siapa yang gak kenal tempat yang satu ini. Union Deli menawarkan berbagai macam menu autentik khas deli di New York. Kualitas makanan yang ditawarkan sama tak kalah berkualitas dengan restoran saudaranya yang berlokasi di Plaza Senayan dan Pondok Indah Mall 3. Gak heran deh jika banyak banget user dari Path yang 'check-in' di restoran yang berlokasi di Grand Indonesia ini.
Ada satu menu yang harus kamu coba disini, yaitu Classic House-Smoked Pastrami Sandwich. Menu ciri khas deli di New York ini rasanya bener-bener autentik!
Meski sudah cukup lama terjun di kerasnya industri kuliner Jakarta, restoran yang satu ini terus menjadi tempat yang populer untuk 'nightlife' di Jakarta. Hal ini terbukti dari masuknya Loewy dalam top 10 tempat paling ering dikunjungi versi Path pada tahun 2015 ini.
Ada satu menu di restoran ini yang menjadi primadona para penggila makanan di Jakarta, yaitu escargot! Menu khas Perancis ini telah lama menjadi salah satu item paling terkenal di Loewy.
Restaurant & Bar by day, club by night! Tempat yang satu ini memang dikenal sebagai salah satu hotspot dalam 'nightlife' di Jakarta. Beragam acara setiap akhir pekan yang diadakan di Parc 19 membuat restoran & bar yang satu ini masuk kedalam list 10 restoran yang paling sering dikunjungi versi Path.
Popularitas tempat yang satu ini memang meledak banget pada tahun 2015! Selain dikenal dengan berbagai makanan yang super enak, H Gourmet & Vibes juga dikenal sebagai salah satu 'party-spot' paling populer di Jakarta. Berlokasi di daerah Gunawarman, tempat yang satu ini memang cukup mencolok perhatian. Bangunan restoran yang cukup besar ini kerap selalu dipenuhi dengan berbagai kendaraan para pengunjung setiap akhir pekan.
Soal makanan, H Gourmet & Vibes menyajikan menu yang sangat beragam. Mulai dari bermacam-macam comfort food ala Amerika, hingga beberapa menu dengan sentuhan ala Asia. Cobain deh sandwich Philly Cheese disini, super enak! Dagingnya royal, kejunya juga enak banget!
Spot yang satu ini juga udah termasuk lama ada di industri kuliner Jakarta. Selain suasana restoran yang super nyaman, restoran ini punya satu menu yang udah menjadi andalan yang terkenal banget. Apalagi kalau bukan eggs Benedict! Selain itu, Monolog juga dikenal berkat menu all-day breakfast yang semuanya super enak! Lokasi restoran yang strategis juga tampaknya menjadi nilai plus tersendiri bagi user Path, gak heran deh kalo mereka masuk kedalam list yang satu ini!
Menu diatas udah cukup untuk ngebuat restoran yang satu ini meraih posisi kelima dari list kali ini. Meski relatif baru, Publik Markette berhasil meraih popularitas yang tinggi pada tahun 2015 ini. Oh iya, gambar diatas adalah salah satu menu paling populer di Publik Markette, Crispy Pork Belly! Daging yang juicy, racikan bumbu yang sempurna, disajikan dengan jagung bakar yang mantap.
Restoran berikutnya yang paling populer versi Path adalah Lucy in the Sky. Tempat yang satu ini tentu saja masuk kedalam list ini berkat berbagai party yang dilangsungkan setiap akhir pekan. Meski sudah berdiri beberapa tahun, Lucy in the Sky hingga kini masih menjadi salah satu hotspot para 'nightcrawler' di Jakarta. Sekedar informasi, bar yang satu ini juga menyajikan berbagai menu makanan ala bar yang menarik.
Restoran yang berlokasi di Grand Indonesia ini memang telah lama buka di Jakarta, tapi popularitas mereka gak pernah menurun. Kalo kamu berkunjung kesini, cobain deh Chicken Quesadilla-nya, super enak! Kulit tortilla yang lembut, diisi dengan daging ayam yang royal, pas banget deh buat temen minum! Oh iya, Social House punya berbagai pilihan wine yang super banyak, dan tentu saja dengan kualitas yang tinggi!
Restoran & Bar yang satu ini bisa aja disebut sebagai salah satu spot di Jakarta dengan pemandangan paling indah. Berlokasi di rooftop salah satu gedung tertinggi di Jakarta, Skye berhasil mendapatkan posisi nomor dua dalam list tempat paling dikunjungi versi Path. Wajar aja, makanan yang enak, minuman (alkohol) yang beragam, dan pemandangan yang nggak ada duanya! Skye juga kerap menyajikan berbagai party seru yang gak pernah mau dilewatkan para party people Jakarta.
Ini dia jawaranya! Union berhasil meraih spot nomor satu sebagai tempat yang paling sering dikunjungi versi Path! Union dikenal berkat beragam makanan yang super enak, minum (alkohol) yang juara banget, dan juga suasana restoran yang bener-bener asik. Oh iya, selain tiga aspek diatas, tentu saja Union dikenal berkat pilihan dessert yang juara! Semua tentu kenal dong gambar diatas? Red Velvet cake paling terkenal di Jakarta!
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss